Mau beli HP di Lazada secara kredit tapi belum tahu bagaimana caranya? Tenang saja, cara kredit HP di Lazada dapat dilakukan dengan mudah dan cepat secara online.
Tidak hanya Shopee dan Tokopedia, sebagai salah satu marketplace raksasa di Indonesia, Lazada juga menawarkan sejumlah metode pembayaran untuk memberikan pengalaman berbelanja online yang lebih mudah dan praktis.
Baca Juga:
- Begini Cara Kredit HP di Shopee dengan Mudah Tanpa Ribet
- 5 Cara Kredit HP di Tokopedia Tanpa Perlu Uang Muka
Di Lazada kamu dapat melakukan pembayaran dengan berbagai cara, mulai dari transfer bank, COD, hingga sistem kredit atau cicilan. Pembayaran dengan cicilan di Lazada ini umumnya digunakan apabila seseorang melakukan pembelian produk yang nilai besar.
Misalnya seperti Handphone yang merupakan alat telekomunikasi elektronik yang kerap digunakan untuk berbagai kebutuhan. Tak heran, bahkan saat ini Handphone telah dianggap sebagai kebutuhan primer bagi sebagian orang.
Sehingga jika tidak memiliki perangkat tersebut akan membuat kita merasa sulit di zaman sekarang ini. Permasalahannya tentu terletak pada harga handphone yang tidaklah murah.
2 Cara Kredit HP di Lazada

Namun, tenang saja jika masih belum punya budget yang cukup, kamu tetap bisa membeli Handphone secara kredit dengan sistem LazPaylater yang ditawarkan Lazada.
Sama halnya dengan sejumlah marketplace lainnya, Lazada juga memberikan fasilitas paylater bagi para penggunanya. Metode pembayaran yang satu ini memungkinkan kamu untuk membeli suatu barang dan membayarnya di kemudian hari baik dengan menggunakan kartu kredit atau tanpa kartu.
Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan HP yang kamu idamkan dengan mudah secara kredit. Beberapa keuntungan yang didapatkan di antaranya adalah bunga cicilan 0% dan proses yang sangat ringkas.
1. Cara Kredit HP di Lazada Dengan Kartu Kredit

Metode pembayaran di Lazada memungkinkan kamu untuk melakukan pembayaran secara cicilan menggunakan kartu kredit. Namun, sebelumnya pastikan kamu sudah memenuhi persyaratan untuk melakukan kredit atau pembayaran secara cicilan ini.
Dalam pengajuan kredit, Lazada juga akan melakukan pengecekan apakah kamu layak untuk mengikuti program cicilan atau tidak. Jadi, skor Slik OJK yang kamu miliki akan sangat mempengaruhi.
Baca Juga:
- Kenali BI Checking atau SLIK OJK Sebelum Mengajukan Kredit
- Begini Cara Cek BI Checking secara Online dan Offline di HP atau Laptop
Selain itu, dalam melakukan kredit HP di Lazada, kamu juga perlu memastikan apakah limit kartu kredit mencukupi harga smartphone yang ingin kamu beli.
Ada banyak penerbit kartu kredit yang hadir di Lazada, mulai dari BCA, MNC, Bukopin, UOB, HSBC, OSBC, CIMB Niaga, Citibank, Standard Chartered, Danamon, Mandiri, Panin, BRI, Permata Bank, BNI dan Maybank.
Program cicilan dengan kartu kredit di Lazada khusus pemilik kartu kredit BCA adalah dengan nominal transaksi minimum Rp 500 ribu. Sedang untuk bank lainnya adalah minimal 1 juta dan maksimal Rp 1 Milyar.
Kredit HP di Lazada dengan cicilan kartu kredit ini cukup praktis dan tidak membutuhkan waktu yang lama. Berikut ini langkah-langkah cicil HP di Shopee dengan menggunakan kartu kredit.
- Setelah memilih HP dan varian yang kamu inginkan di Lazada, klik Beli Sekarang
- Cek kembali apakah nomor HP dan alamat penerima yang tercantum sudah benar
- Pada metode pembayaran, klik Lihat Semua Metode
- Lalu klik Cicilan Kartu Kredit
- Kemudian pilih salah satu bank penerbit kartu kredit yang kamu gunakan dan masukkan informasi kartu kredit mulai dari nomor kartu, nama pemilik dan masa berlaku kartu
- Klik Konfirmasi Pesanan untuk menyelesaikan proses trasaksi.
Selanjutnya apabila pesanan sudah berhasil, kamu akan menerima notifikasi yang akan dikirimkan dalam beberapa menit saja. Semua pengguna kartu kredit dari bank penerbit tersebut di atas akan mendapatkan fasilitas cicilan 0% alias bebas bunga.
2. Cara Kredit HP di Lazada Tanpa Kartu

Selain cicilan dengan kartu kredit, Lazada juga memberikan kemudahan bagi penggunanya yang ingin melakukan pengajuan kredit tapi tidak punya kartu kredit.
Pasalnya Lazada juga memungkinkan penggunanya untuk melakukan cicilan tanpa kartu melalui layanan Laz Paylater. Dengan adanya fitur ini kamu bisa membeli barang terlebih dahulu dan melakukan pembayaran kemudian hari dengan sistem cicilan.
Cara kredit HP di Lazada tanpa kartu dapat dilakukan dengan Kredivo. Melakukan pembelian di Lazada dengan cara ini terbilang cukup mudah dan ringkas.
Namun, sebelumnya pastikan kamu sudah memiliki akun Kredivo aktif dan limit kredit yang mencukupi. Selanjutnya ikuti langkah-langkah berikut ini sebagai paduan dalam melakukan kredit HP di Lazada.
- Setelah memilih HP dan varian yang ingin kamu beli di Lazada, klik Beli Sekarang
- Periksa kembali nomor HP dan alamat penerima yang tercantum sudah benar
- Pada metode pembayaran, klik Lihat Semua Metode
- Lalu klik Kredivo 0-Click pada metode pembayaran
- Pilih durasi pembayaran dengan klik Pilih jangka waktu cicilan mulai dari 1 bulan hingga 12 bulan. Lalu, klik Mengkonfirmasi pilihan
- Kemudian Klik Buat Pesanan.
Selanjutnya kamu akan di alihkan ke aplikasi Kredivo untuk menyelesaikan pembayaran.
Itulah cara kredit HP di Lazada yang bisa jadi opsi bagi kamu yang membutuhkan HP tapi biaya masih tidak mencukupi. Dan jangan sampai lupa setelah HP tiba, pastikan kamu membayar cicilan tepat waktu agar perencanaan keuanganmu tidak terganggu.