spot_img
BerandaBerita2 Cara Cek Hasil Pengumuman Seleksi Administrasi PPPK 2022

2 Cara Cek Hasil Pengumuman Seleksi Administrasi PPPK 2022

Hari yang dinanti-nanti oleh para pendaftar pegawai pemerintah pernjanjian kerja (PPPK) 2022 untuk jabatan sebagai guru telah tiba. Sebelumnya masa pendaftaran dilakukan serentak pada 31 Oktober hingga 13 November 2022.

Mulai kemarin jadwal pengumuman hasil seleksi administrasi PPPK Guru 2022 atau dimulai dari 16 hingga 17 November 2022.Lalu bagaimana cara mengecek pengumuman hasil administrasi PPPK Guru 2022?

Cara Cek Hasil Pengumuman Seleksi Administrasi PPPK Guru 2022

Cara Cek Hasil Pengumuman Seleksi Administrasi PPPK Guru 2022
Cara Cek Hasil Pengumuman Seleksi Administrasi PPPK Guru 2022

Setelah adanya kabar pengumuman hasil pengumuman seleksi administrasi PPPK Guru 2022 kini sobatduit sudah bisa melihat langsung melalui laman resmi atau website Kemendikbudristek.

Bagi yang belum tahu caranya, sobatduit bisa langsung ikuti beberapa langkah berikut di bawah ini.

1 Melalui SSACSN

  • Masuk ke website SSCASN BKN melalui https://sscasn.bkn.go.id/
  • Selanjutnya pilih menu log in yang ada di kanan atas
  • Lalu log in dengan menggunakan NIK dan password saat pendaftaran dulu
  • Kemudian klik menu ‘Masuk’
  • Tunggu beberapa saat hingga muncul hasil seleksi PPPK Guru di dashboard

2 Melaui laman PPPK Guru Kemendikbudristek

  • Buka https://gurupppk.kemekdikbud.go.id/
  • Selanjutnya pilih menu yang berbentuk ikon garis tiga di kanan atas
  • Kemudian pilih menu ‘Pengumuman’
  • Masukkan NIK, nomor peserta, dan hasil penjumlahan angka akan muncul di layar.
  • Tunggu beberapa saat hingga hasil seleksi PPPK Guru terlihat di dashboard Itulah cara melihat hasil

Itulah 2 cara untuk melihat hasil pengumuman seleksi administrasi PPPK Guru 2022 yang sudah diumumkan sejak kemarin. Bagi yang belum melihatnya langsung di cek melalui cara di atas.

Trending